TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 33:6

Konteks
33:6 Oleh firman p  TUHAN langit telah dijadikan, q  oleh nafas dari mulut-Nya 1  segala tentaranya. r 

Kejadian 32:2

Konteks
32:2 Ketika Yakub melihat mereka, berkatalah ia: "Ini bala tentara Allah. t " Sebab itu dinamainyalah tempat itu Mahanaim. u 

Yosua 5:14

Konteks
5:14 Jawabnya: "Bukan, tetapi akulah Panglima Balatentara TUHAN 2 . Sekarang aku datang." Lalu sujudlah p  Yosua dengan mukanya ke tanah, q  menyembah dan berkata kepadanya: "Apakah yang akan dikatakan tuanku kepada hambanya ini?"

Yosua 5:1

Konteks
Penyunatan dan hari raya Paskah di Gilgal
5:1 Ketika semua raja orang Amori di sebelah barat sungai Yordan dan semua raja orang Kanaan di tepi laut v  mendengar, bahwa TUHAN telah mengeringkan air sungai Yordan di depan orang Israel, sampai mereka dapat menyeberang, tawarlah hati w  mereka dan hilanglah semangat mereka menghadapi orang Israel itu.

Kisah Para Rasul 22:19

Konteks
22:19 Jawabku: Tuhan, mereka tahu, bahwa akulah yang pergi dari rumah ibadat yang satu ke rumah ibadat yang lain dan yang memasukkan mereka yang percaya kepada-Mu ke dalam penjara f  dan menyesah g  mereka.

Kisah Para Rasul 22:2

Konteks
22:2 Ketika orang banyak itu mendengar ia berbicara dalam bahasa Ibrani, z  makin tenanglah mereka. Ia berkata:

Kisah Para Rasul 18:18

Konteks
Paulus kembali ke Antiokhia
18:18 Paulus tinggal beberapa hari lagi di Korintus. Lalu ia minta diri kepada saudara-saudara g  di situ, dan berlayar ke Siria, h  sesudah ia mencukur rambutnya di Kengkrea, i  karena ia telah bernazar. j  Priskila dan Akwila k  menyertai dia.

Lukas 2:13

Konteks
2:13 Dan tiba-tiba tampaklah bersama-sama dengan malaikat itu sejumlah besar bala tentara sorga yang memuji Allah, katanya:
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[33:6]  1 Full Life : FIRMAN TUHAN ... NAFAS DARI MULUT-NYA.

Nas : Mazm 33:6

Ruach (yang diterjemahkan "nafas" di sini) juga dapat berarti "roh"; nafas Allah dengan demikian adalah sama dengan aktivitas Roh Allah. Ayat ini mengandung kebenaran alkitabiah yang penting: perpaduan kuasa firman Allah dengan kuasa Roh Allah (melalui pekerjaan iman) selalu melepaskan kuasa kreatif Allah demi umat-Nya.

[5:14]  2 Full Life : PANGLIMA BALATENTARA TUHAN.

Nas : Yos 5:14

Yosua disadarkan akan kehadiran Allah yang tidak tampak bersama bala sorgawi-Nya, siap untuk berperang bersama dengan umat-Nya yang setia (bd. Kis 12:5-11; 18:9-10; 23:11; 27:23). Pengalaman Yosua mengajar kita bahwa kita tidak sendiri dalam pergumulan kita di dunia ini. Ada kuasa-kuasa rohani yang berperang demi kita dan ada yang menentang kita (lih. Ibr 1:14). Kita memiliki Roh Kudus yang senantiasa mendampingi kita sebagai penolong dan pelindung kita (Yoh 14:16-23).



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA